Edukasi

Kata-kata Manis Yang Diucapkan Setelah Bercinta

June, 01 2021 in Love Life

Tiada yang lebih romantis dari kata-kata manis yang diucapkan setelah bercinta. Kalimat yang terlontarkan tak hanya terdengar indah, namun terasa di hati dan membuat Anda menjadi lebih dekat lagi dengan pasangan. Apakah kata-kata ini menjadi salah satu yang Anda ucapkan?

Aku sangat beruntung memilikimu di sampingku
Hanya kamu yang mengerti bagaimana membuatku merasa lebih baik
Aku kangen banget sama kamu, bahkan saat berada di dekatmu
Tadi, sangatlah luar biasa
Jantungku berdebar sangat cepat setiap kamu di sampingku
Kamu membuatku merasa luar biasa
Aku suka menikmati setiap waktuku bersamamu
Aku merasa dimanjakan
Aku harap kita bisa lebih sering melakukannya
Tetaplah dekat denganku.

Dari kata-kata di atas, yang paling pamungkas diucapkan adalah ‘Aku sayang kamu’. Tapi masih lebih banyak lagi kata-kata romantis yang secara otomatis bisa Anda ucapkan. Mengapa otomatis? Karena ucapan cinta seorang pria setelah bercinta ternyata lebih tulus dan jujur.

Namun, apakah hal ini hanya dilakukan oleh pria kepada wanita? Tentu tidak. Hubungan ini akan menjadi lebih dekat ketika wanita turut mengucapkannya atau membalas kata-kata tersebut. Meskipun pria tak pernah secara gamblang menyebutkannya, namun di dalam hati, mereka ingin pasangannya juga membalas ungkapan cintanya. Sedikit tips, berikut beberapa kata yang bisa wanita ucapkan untuk membalasnya.

Kamu adalah pasangan terbaik yang pernah kumiliki
Love you more
Biar aku peluk kamu semalaman
Kamu pasti belajar banyak sebelumnya
Lagi yuk!

Terlihat lebih sedikit pilihannya? Tenang, bukan berarti wanita tak mampu mengatakan hal romantis. Tetapi mungkin karena Anda mampu memberikan kepuasan yang mendalam, sampai dia tak mampu berkata-kata lagi. Jadi, tetap nikmatilah momen berdua dan berdekatan dengan pasangan, karena setiap waktu bersamanya sangatlah berharga.

Jadi, ungkapan cinta seperti apa yang kamu ucapkan kepada pasangan setelah bercinta?