Masih Ingin Tunda Kehamilan? Yuk Ketahui Cara Menentukan Masa Subur!
Memiliki anak memang membutuhkan banyak persiapan, baik materi maupun mental. Oleh sebab itu, tidak sedikit pasangan yang baru menikah memutuskan untuk menunda kehamilan. Jika anda dan pasangan merupakan salah satunya, maka jangan lupa memakai kondom seperti Okamoto 003 HA saat berhubungan seksual untuk mencegah kehamilan.
Selain itu, ada baiknya untuk melakukan hubungan intim di luar masa subur wanita untuk meminimalisir kemungkinan hamil. Apabila anda tidak tahu cara menentukan masa subur, yuk simak ulasan berikut.
Cara Menentukan Masa Subur Wanita
1. Hitung Siklus Haid
Untuk menentukan masa subur wanita, maka anda harus menghitung siklus haid. Pasalnya masa-masa tersebut umumnya dimulai dari lima hari sebelum ovulasi sampai satu hari setelahnya. Dimana dalam waktu 12-24 jam, ovarium perlu segera dibuahi agar kehamilan terjadi.
Jadi coba perhatikan siklus menstruasi terpendek yang dimiliki kemudian kurangi dengan 18, dan siklus menstruasi terpanjang kemudian dikurangi dengan 11. Misal siklus menstruasi terpendek adalah 27 dan terpanjang adalah 30, maka kemungkinan masa paling subur antara hari ke-9 dan 19.
2. Deteksi Lendir pada Miss V
Jika kesulitan menghitung siklus haid, anda dapat mengidentifikasi masa subur dengan cara mendeteksi kondisi lendir pada Miss V. Jika kondisinya cenderung kering, maka itu berarti wanita belum masuk masa subur. Jika keruh dan lengket maka tingkat kesuburannya ada di tengah-tengah. Sementara kondisi lendir yang licin dan jernih menandakan bahwa wanita sedang dalam masa subur yang baik.
3. Suhu Tubuh Meningkat
Ciri lainnya seorang wanita berada dalam masa subur yaitu suhu tubuhnya meningkat. Suhu tubuh yang dicek yakni pada pagi hari setelah bangun tidur. Apabila suhu tubuh lebih tinggi dari suhu normal namun tidak sampai demam, biasanya itu berarti anda sedang berada pada masa subur.
4. Nyeri Perut atau Nyeri Punggung
Nyeri pada perut atau punggung sering dialami oleh wanita yang akan memasuki masa ovulasi. Jadi jika anda merasakan ini padahal tidak melakukan kegiatan yang berat akhir-akhir ini, maka itu bisa juga menjadi pertanda bahwa tubuh akan memasuki masa subur.
Itu dia beberapa cara menentukan masa subur wanita. Apabila ingin menunda kehamilan, sebaiknya lakukan hubungan badan dengan pasangan di luar waktu tersebut. Dan anda bisa memakai kondom Okamoto 003 HA untuk membantu mencegah kehamilan.