Edukasi

Cara Memilih Ukuran Kondom yang Sesuai dengan Kebutuhan

January, 23 2025 in

Mnemukankodnom dengan ukuran yang tepat tentu akan empengaruhi kenyamanan dalam berhubungan. Fungsi kondom ini digunakan dengan tujuan agar terhindar dari penularan penyakit seksual menular atau mencegah kehamilan. Jika ukuran yang dipilih tidak sesuai tentu akan mempengaruhi efektivitasnya. Ada beberapa cara memilih ukuran kondom yang tepat.
Kamu bisa menemukan kondom dengan ukuran kecil, sedang, dan juga besar. Untuk kondom ukuran kecil umumnya memiliki panjang antara 15-17 cm dengan diameter <4.9 cm. Kemudian untuk ukuran sedang memiliki panjang 16-19 dengan diameter 5.4 – 55 dan ukuran besar di panjang 17-19 cm dengan diameter 5.6 cm. Jadi mana ukuran yang tepat untuk digunakan?

Tips Memilih Ukuran Kondom

1. Mengukur Panjang Penis

Cara pertama yang perlu dilakukan untuk mengetahui ukuran kondom yang tepat yaitu dengan mengukur penis. Pengukuran penis ini dilakukan ketika dalam kondisi ereksi. Perhitungannya bisa dimulai dari ujung alat ukuran pada pangkal penis. Kemudian tarik alat pengukur hingga ujung penis dan berikan penanda pada pengukur.
Dengan cara tersebut, Kamu akan mengetahui seberapa panjang penis saat ereksi. Pengukuran tersebut bisa dijadikan patokan untuk menentukan pilihan kondom. Jangan sampai salah dalam menentukan ukuran kondom agar bisa digunakan dengan aman dan nyaman selama berhubungan seksual.

2. Mengukur Diameter Penis

Setelah mengetahui panjang penis, selanjutnya Kamu perlu mengukur diameternya. Cara untuk mengukur diameter ini dilakukan dengan meletakan alat pengukur pada bagian paling tebal dari batang penis. Setelah itu, lingkar batang penis dengan alat pengukur. Pengukuran sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah menggunakan pita atau benang. Setelah itu tandai pita dan ukur dengan alat pengukur
70. Cara Memilih Ukuran Kondom yang Sesuai dengan Kebutuhan(1).jpg

3. Mengetahui Ukuran Rata-Rata Kondom

Untuk di Indonesia sendiri, ukuran kondom yang umum ditemukan yaitu memiliki panjang 17-18 cm dengan diameter 5 – 5.2 cm. Jika Kamu memiliki penis dengan diameter lebih dari 5.2 cm maka bisa memilih menggunakan kondom berbahan lateks. Kondom dengan bahan tersebut mampu melebar mengikuti ukuran penis penggunanya.
Menentukan pilihan ukuran kondom tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Kesalahan dalam menentukan pilihan akan memberikan resiko yang cukup besar. Agar lebih amannya, kamu bisa memilih menggunakan kondom berbahan lateks yang bisa fleksibel mengikuti ukuran penis. Salah satu kondom berbahan lateks yang nyaman digunakan yaitu ada Okamoto 003 Hyaluronic Acid.