Edukasi

3 Cara Menjaga Kesehatan Seksual dan Reproduksi, Yuk Mulai Terapkan!

August, 20 2024 in

Tahukah anda bahwa Hari Hak dan Kesehatan Reproduksi dan Seksual diperingati setiap tanggal 4 September setiap tahunnya? Hal ini menunjukkan bagaimana pentingnya kesehatan seksual dan reproduksi bagi seseorang. Sayangnya, di Indonesia hal tersebut masih cukup tabu padahal merupakan salah satu aspek penting dalam kehidupan.
Oleh karena itu, mulai sekarang sebaiknya mulai sekarang anda mencari tahu pemahaman terkait kebutuhan seksual yang sehat, sehingga dapat mendukung kesehatan fisik serta emosional diri sendiri. Berikut beberapa cara menjaganya yang perlu diketahui.

Menjaga Kesehatan Seksual dan Kesehatan Reproduksi

1. Hindari Kegiatan Seksual yang Berisiko

Melindungi diri anda dari penyakit menular seksual bisa dilakukan dengan menghindari kegiatan seksual yang berisiko. Saat melakukan hubungan seksual, penyakit menular seksual memang bisa ditularkan melalui oral, dubur, atau vagina. Seperti penyakit gonore, sifilis, trikomoniasis, dan klamidia.
Gejala penyakit menular seksual tersebut di antaranya nyeri pada alat kelamin, muncul ruam, vagina gatal, atau keputihan yang abnormal. Untuk menghindari semua hal ini, perlindungan paling sederhana yang bisa anda lakukan adalah dengan memakai kondom saat berhubungan seksual.
Kondom sendiri merupakan jenis kontrasepsi yang cukup umum dipakai. Namun tidak seperti pil KB, kondom tak hanya mencegah kehamilan semata. Namun kondom ini juga bisa memberikan perlindungan terhadap infeksi menular seksual. Dan di sisi lain kondom secara umum tidak memiliki efek samping, jadi dapat membantu menghindarkan anda dari kegiatan seksual yang berisiko.
Selain itu, menghindari kegiatan seksual yang berisiko juga termasuk tidak bergonta-ganti pasangan. Jadi cek kembali riwayat seksual diri anda dan pasangan sebelum bercinta. Jika perlu, lakukan tes penyakit kelamin secara berkala.

2. Menjaga Kebersihan Alat Reproduksi

Guna menjaga kesehatan seksual dan reproduksi, istri maupun suami perlu menjaga kebersihan alat reproduksi dengan baik. Sebab organ intim yang tidak terawat bisa meningkatkan risiko penyakit kelamin. Bukan hanya itu saja, namun gairah seksual biasanya juga dapat menurun apabila anda tidak membersihkan organ intim.
Adapun yang dapat dilakukan adalah membersihkan alat kelamin setiap usai buang air kecil, dan sebelum maupun sesudah melakukan hubungan intim. Pastikan area tersebut tidak lembap dan selalu dalam keadaan kering sehari-hari.
Akan lebih baik apabila tidak menggunakan sabun sirih, sabun wangi, bedak, atau vaginal douche pada organ intim. Itu karena bahan-bahan tersebut bisa berisiko menyebabkan kulit kelamin iritasi.
Kemudian gantilah celana dalam setiap hari untuk menjaga kebersihan alat reproduksi, dan pastikan bahwa bahan celana bisa menyerap keringat dengan baik. Lalu khusus untuk laki-laki, sebaiknya pertimbangkan sunat. Ini bisa mengurangi risiko infeksi bakteri akibat penumpukan kotoran pada kulup di penis.
6. 3 Cara Menjaga Kesehatan Seksual dan Reproduksi, Yuk Mulai Terapkan! (2).jpg

3. Jalankan Pola Hidup Sehat

Cara lainnya yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan seksual dan reproduksi adalah dengan menjalankan pola hidup sehat. Yang pasti, tidak ada ruginya bagi anda menerapkan pola hidup sehat ini.
Karena tidak hanya organ reproduksi saja yang akan terjaga kesehatannya, namun hal itu juga dapat membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Dimana ada beberapa tindakan yang bisa anda lakukan untuk menjalankan pola hidup sehat.
Di antaranya yaitu berolahraga secara teratur, mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi, mengelola stres, menjaga berat badan yang ideal, berhenti merokok, tidak mengonsumsi alkohol berlebihan, dan istirahat yang cukup.
Yuk, terapkan hal-hal di atas mulai dari sekarang untuk melindungi diri anda dan pasangan dari penyakit. Sebab tidak menjaga kesehatan seksual dan reproduksi dengan baik, akan meningkatkan risiko masalah kesuburan hingga penyakit menular seksual.